Aku bangun penuh gemuruh rasa tidak enak hati yang menyelimuti. Sungguh perasaan tak enak membuncah memenuhi dada. Semoga tidak ada apa-apa, pikirku. Tapi rasanya bangun kali ini berbeda, aku tak merasakan apa-apa di perut. Ringan sekali. Seperti tidak hamil. Pikiranku sudah kemana-mana tapi aku masih berusaha untuk berpikiran positif, Azka sehat.
Hari ini aku masih bekerja seperti biasa. Walaupun ada sedikit rasa ngga enak tapi kupaksakan. Toh nanti sore aku ke dokter kandungan. Selain memang jadwal kontrol bulanan, sekalian memastikan kenapa malaikat kecilku tak jua bergerak.