Saat hingga setelah pandemi, keluarga kecil saya selalu mudik ke kampung halaman dengan mobil. Hampir tidak pernah kami mudik dengan kendaraan umum lagi mengingat bawaan yang banyak dan durasi mudik yang lama. Jadi mendingan naik mobil saja. Dan setiap mudik pasti selalu ada cerita yang berbeda walaupun jalur mudik yang dilalui selalu sama. Seperti halnya mudik tahun ini, mudik dengan kondisi saya yang sedang hamil 15 minggu.