Momen ke Bandung beberapa saat yang lalu adalah momen ‘less expectation’ buat saya khususnya. Padahal ke Bandung kemarin adalah momen kembali lagi ke Bandung setelah setahun lebih nggak kesana. Apalagi saya udah setahun lebih nggak ke Bandung setelah ketahuan hamil. Penyebab less expectation-nya apalagi kalau bukan nggak ditemenin suami kesananya. Nggak ada orang lain yang dekat banget dengan Aqsa yang bisa diajak gantian pegang dia. Walaupun ke Bandungnya sama keluarga saya, tapi Aqsa nggak lengket banget sama mereka.