Kalau ngomongin soal kepedulian dan kemanusiaan, pikiran kita pasti akan menuju salah satunya ke topik bencana alam. Ya, praktik kemanusiaan dan kepedulian sosial memang identik dengan bencana alam. Apalagi kalau sudah ngobrolin soal relawan, tak semua orang bisa tergerak dan terpanggil hatinya untuk melakukan suatu hal yang menyita waktu, pikiran, dan tenaga tanpa dibayar. Tapi ternyata, kemanusiaan atau humanity lebih dari itu.