Guru

Terima kasih untuk segala hal yang telah diajarkan…

Terima kasih telah mengajarkan bertahan dalam kesedihan, berdiri dalam kepahitan. Terima kasih telah mengajarkan tegar, selalu bersyukur dalam keadaan tersungkur. Terima kasih telah mengajarkan hikmah dalam setiap musibah.

Terima kasih Azka, guru terbaik ibu saat ini…

Terima kasih Azka sudah mengajarkan ibu mensyukuri keberuntungan dalam setiap musibah. Bahwa masih ada banyak kemudahan walaupun kami kehilanganmu. Bahwa masih ditunjukkan orang-orang baik yang menyayangi saat musibah menimpa.

Terima kasih Azka, sudah mengajarkan kepercayaan diri dan bersyukur. Bahwa ibu masih bisa mengandung di tengah keputusasaan, walaupun akhirnya harus kehilangan kamu. Harus rela melepasmu ke tangan Yang Maha Memiliki. Memahami bahwa hamil adalah anugerah dan mukjizat atas prasangka baik pada Allah.

Terima kasih Azka yang telah memperlihatkan betapa besar cinta ayah, betapa besar kasih sayang suami. Azka pasti bangga sama ayah. Pun ayah yang selalu bangga sama Azka. Kami akan selalu mengingat Azka yang baik dan tak pernah merepotkan saat diajak ibu bekerja. Azka yang selalu ikut bergerak-gerak saat ibu mengaji.

Terima kasih Azka yang mengajarkan ketegaran. Mengajarkan keberanian pada ibu untuk berbagi dan menulis, walaupun terkadang hati masih terkoyak untuk mengingat semua kenangan. Tapi, kesedihan bukan untuk terus-menerus diratapi. Azka di surga, pasti ngga ingin ibu sedih terus kan, Nak?

Terima kasih Azka, telah menjadi guru yang baik bagi ibu, juga ayah…

Ibu sayang Azka :*

Baca Juga:  
0 Comments
Previous Post
Next Post
Ayomakan Fast, Feast, Festive 2023
Rekomendasi

Jelajahi Kuliner Bersama AyoMakan Fast, Feast, Festive 2023